
Tips Menjadikan Wajah Wanita Lebih Bersih dan Berseri Paling Ampuh
Tips menjadikan wajah wanita lebih bersih dan berseri secara umum terbagi 2 metode, yakni alami dan buatan.
Seperti namanya, cara alami, kamu sangat mengutamakan bahan-bahan bersifat natural seperti buah-buahan dan sayuran yang mengandung zat baik bagi tubuh. Penggunaannya sendiri ada yang dimakan, minum, sampai dioleskan ke seluruh tubuh.
Sementara itu untuk cara buatan sendiri, kamu dapat menghubungi sekaligus mendatangi klinik kecantikan terdekat. Kemudian melakukan operasi wajah serta memakan obat-obatan yang diberikan oleh dokter.
Tips Menjadikan Wajah Lebih Bersih dan Berseri Lewat Alami
Mencerahkan wajah pakai bahan alami tidak akan memberikan efek buruk bagi kesehatan tubuh. Oleh karenanya, gunakanlah cara satu ini. Jika kamu telah melakukannya dari lama dan tidak menemukan hasil apapun, beberapa tips menjadikan wajah lebih bersih dan berseri berikut mungkin membantu :
Membuat Masker Wajah
Masker adalah salah satu cara yang paling sering digunakan untuk mencerahkan wajah. Memang tidak berjalan sangat cepat karena membutuhkan waktu tidak sedikit, tapi jika rutin, lambat laun hasil pun terlihat. Ada banyak bahan-bahan alami yang bisa kamu pakai untuk membuat masker. Beberapa di antaranya sering dipakai atau direkomendasikan ahli, salah satunya adalah yogurt, madu, danalpukat, soalnya mengandung antioksidan yang mampu menghilangkan efek hitam pada wajah. Nah kalau kamu mau coba buat masker dari bahan-bahan di atas beberapa langkah berikut mesti kamu lakukan supaya berhasil :
Bahan-bahan : ·
- Yogurt sebanyak 2 sdm.
- Madu sebanyak 1 sdm ( usahakan yang organik ).
- Alpukat yang ditumbuk sebanyak 1 sdm.
- Oatmeal sebanyak 1 sdm
Langkah-langkah : ·
- Haluskan semua bahan di atas menggunakan blender atau alat lain (usahakan bentuknya seperti pasta).
- Balurkan pasta tersebut ke seluruh wajah. · Tunggu sampai 10 menit (intinya tunggu si masker kering sempurna). ·
- Hilangkan masker tersebut dengan air hangat
Mengonsumsi Bahan-bahan yang Berguna Bagi Tubuh
Untuk mencerahkan wajah tidak cukup dengan menggunakan masker berulang kali. Kadangkala kamu harus mengonsumsi beberapa buah atau sayur yang kandungan di dalamnya bermanfaat bagi tubuh. Sebagai rekomendasi, mungkin kamu bisa memakan bahan seperti strawberry, alpukat sampai jeruk, karena semuanya mengandung zat yang bermanfaat bagi tubuh apalagi wajah. Jika tidak suka, cobalah sayur-sayuran yang memiliki kandungan serupa.
Untuk cara mengonsumsinya sendiri, bisa dengan mengolah terlebih dulu menjadi jus, pasta dan sebagainya. Sekiranya malas, kamu berhak memakannya secara langsung karena tidak akan ada kandungan yang hilang darinya. Cuma ingat, pastikan bahan-bahan telah dicuci agar terbebas dari berbagai zat berbahaya.
Tidur dengan Cukup
Walau kamu mengonsumsi sekaligus melakukan beberapa tips menjadikan wajah wanita lebih bersih dan berseri, hal tersebut tidak efektif sekiranya kamu masih mempertahankan pola tidur yang begitu berantakan. Karena sebagaimana motor, tubuh pun memerlukan waktu istirahat untuk meregenerasi sel-sel kulit yang telah mati pada kesempatan sebelumnya. Organ tubuh pun harus memproduksi sel baru supaya tidak mengalami kerugian ke depan.
Memakai Hewan
DI luaran sana ada beberapa hewan yang sering dipakai oleh dokter kecantikan untuk memuluskan muka pasiennya. Hewan tersebut dipercaya mengandung beberapa zat yang berguna bagi tubuh sehingga kehadirannya sangat dibutuhkan. Salah satunya adalah lintah.
Lintah dikenal sebagai hewan penyedot darah. Sebagian orang menganggapnya parasit karena berpotensi memindahkan bakteri ke dalam tubuh. Terlepas dari itu semua, lintah juga dipercaya mampu memuluskan kulit, sebab dapat menghilangkan lemak yang terdapat pada aliran darah. Kemudian lintah digadang-gadang mampu meringankan nyeri yang pasien derita.
Lintah juga menurut penelitian salah satu universitas di Amerika berpotensi memperlambat penuaan pada muka berkat kandungan antioksidan di dalamnya.
Tips Menjadikan Wajah Wanita Lebih Bersih dan Berseri Lewat Perawatan Modern
Sebagaimana telah disinggung sebelumnya, perawatan wajah menggunakan bahan alami tidak memberikan efek singkat kepada semua pemakainya. Wajar saja bila banyak orang memilih perawatan modern, seperti yang dirangkum berikut ini :
Minum Obat Kecantikan
Di pasaran, banyak klinik kecantikan yang menyediakan obat untuk para penderita wajah kusam, entah yang berbentuk kapsul sampai cairan. Obat tersebut pasti sudah teruji secara klinis, dan dibuktikan kasiat oleh orang lain. Sebagai konsumen, kamu berhak mengonsumsi obat kecantikan yang disediakan oleh masing-masing klinik kecantikan. Jangan lupa perhatikan kandungan di dalamnya. Terlepas dari itu, usahakan makan sesuai anjuran dokter untuk mencegah beberapa hal yang tidak diinginkan.
Perawatan Wajah
Perawatan wajah di sini bukan menggunakan masker atau mengonsumsi obat dari klinik tertentu, tapi lebih ke melakukan operasi dengan diawasi oleh ahli.
Bebas kamu mau operasi wajah di bagian mana. Sekiranya kamu rasa hidung kurang mancung, kamu bisa meminta dokter untuk menambahkan sedikit silikon. Di sisi lain anggap aja kamu kurang percaya diri dengan kantung mata yang tebal, dokter bisa menipiskannya.
Memang untuk cara satu ini, kamu harus menggelontorkan uang lebih. Sebab banyak klinik di luaran sana yang menerapkan tarif lumayan tinggi. Sebagai contoh, pembuatan lesung pipi supaya terlihat manis memakan biaya sekitar 5 juta rupiah.Sementara itu tarif penghilangan kantung mata merogoh kocek sebesar 15 juta rupiah.
Tenang saja, mahalnya tarif sebanding dengan khasiat yang kamu dapatkan nanti. Muka kamu terlihat sangat cantik apalagi di mata orang lain secara instan tanpa harus menunggu waktu sampai bertahun-tahun lamanya, selayaknya metode alami.
Menggunakan Skincare
Bagi sebagian wanita, skincare adalah salah satu perawatan wajah yang bisa menghasilkan sesuatu dalam waktu singkat. Maka hampir semua skincare di pasaran dicoba karena penasaran.
Ada juga beberapa yang sukses digemari oleh mayoritas perempuan di Indonesia. Sayangnya banyak skincare yang yang terdapat di pasaran saat ini tidak cocok dengan wajah, malahan berdampak buruk buat ke depannya. Untuk mengantisipasi hal tersebut, kamu harus memilih secara hati-hati.
Pilih skincare yang kualitasnya baik, dengan kriteria sebagai berikut : ·
- Mengantongi izin edaran dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan RI. ·
- Tidak ada kandungan berbahaya yang tercantum di kemasan barang. ·
- Telah terbukti memberikan manfaat lebih ke penggunanya. ·
- Menyertakan sertifikasi halal dari MUI pada kemasan produk. ·
- Warna yang sedikit cerah. ·
- Tidak tercium bau yang menyengat. ·
- Tidak lengket di kulit secara tekstur
Selain itu, kamu harus membeli skincare yang sesuai dengan kondisi keuanganmu. Jangan sampai rela menggelontorkan uang banyak, padahal perut kamu sendiri perlu diisi dengan makanan bergizi. Faktanya, tidak semua skincare mahal memberikan dampak signifikan pada kulit.
Salah satu jenis skincare yang bisa kamu gunakan adalah Whitening Day Cream. Beragam kandungan di dalamnya sangat efektif menjadikan kulit wajah kamu menjadi bersih dan berseri. Tertarik? Silahkan KLIK Di SINI untuk informasi lebih lanjut.