
3 Produk Spot Treatment MS Glow Hilangkan Jerawat Tanpa Noda
Jerawat jadi masalah utama bagi semua orang, apalagi kamu yang masih di usia muda dan mengalami kenaikan hormonal. Apalagi untuk wanita yang akan datang bulan, pasti muncul jerawat besar, merah dan susah hilang. Saatnya coba spot treatment ms glow, rangkaian skincare atasi jerawat tanpa noda.
Bahkan ampuh atasi jerawat karena polusi, debu, kotoran atau salah pakai makeup dan skincare sebelumnya. Produk perawatan ini juga cocok untuk pria dan wanita, baik muda atau tua tanpa mengenal usia.
Rangkaian Produk Spot Treatment MS Glow
Ini merupakan produk terbaru ms glow yang efektif untuk atasi masalah jerawat, baik jerawat hormonal atau jerawat baru yang sering kali meninggalkan bekas noda. Tanpa menimbulkan efek samping dan tidak menyebabkan gatal, bahkan tanpa gangguan saat penggunaan.
Acne Spot Treatment
Acne Spot Treatment
Acne spot ms glow merupakan penyempurnaan dari produk sebelumnya, pimple spot lotion. Manfaat acne spot ms glow untuk mengempeskan jerawat tanpa meninggalkan bekas noda, bahkan terasa dingin saat digunakan.
Memiliki kandungan Niacinamide yang efektif untuk menyamarkan bekas jerawat, mengatasi jerawat pustula atau jerawat hormonal dan jerawat papula atau jerawat batu. Selain itu efektif untuk kontrol produksi minyak berlebih. Cara pakai acne spot ms glow hanya perlu oleskan di area jerawat saja.
Salep jerawat ms glow ini juga efektif menenangkan kulit dan mencegah iritasi karena ada kandungan centella asiatica atau daun pegagan alami. Bahkan juga efektif untuk mengecilkan pori dan membersihkan pori tersumbat dengan adanya kandungan salicylic acid.
Dark Spot Away Serum
Dark Spot Away Serum
Setelah jerawat mengempis, tentu nodanya tidak akan hilang begitu saja. Langsung gunakan dark spot ms glow. Ini merupakan treatment yang tepat untuk menyamarkan noda atau flek pada wajah.
Dark spot ini memberikan efek dingin dan tidak mengeluarkan aroma tak sedap sehingga nyaman saat digunakan. Bahkan tidak menyebabkan efek samping digunakan bersama daily makeup lainnya.
Selain itu ada juga kandungan niacinamide yang efektif untuk mencerahkan kulit dan meningkatkan imun kulit secara alami. Cara menggunakan dark spot serum ini setelah pemakaian night cream, cukup oleskan pada bagian bekas noda saja. Diamkan semalaman dan basuh dengan air dingin saat bangun tidur.
Pore Away Spot Treatment
Pore Away Spot Treatment
Belum lengkap rasanya jika kamu tidak mencoba deep spot treatment ms glow, pasalnya ini akan menyempurnakan penggunaan produk sebelumnya. Pore away spot treatment ini cocok digunakan pagi dan malam hari, bahkan bisa jadi booster sebelum menggunakan day cream.
Manfaat pore away spot adalah menghaluskan kulit dengan memperbaiki jaringan kulit yang telah rusak sebelumnya. Efektif untuk mengecilkan dan membersihkan pori dan bisa merangsang produksi kolagen untuk wanita usia di atas 40 tahun.
Cara pakai pore away spot treatment sangat mudah, cukup bersihkan wajah terlebih dahulu, bisa gunakan facial wash atau cleansing balm dari ms glow. Setelah ambil produk ukuran biji jagung, ratakan ke seluruh wajah. Spot treatment ini cepat meresap ke kulit dan rasanya dingin menyegarkan.
Semua produk spot treatment ms glow ini bisa didapatkan di ms glow store, bahkan harga sport treatment ini sangat terjangkau cocok untuk anak remaja, wanita bekerja hingga ibu rumah tangga. Manfaatnya akan terasa dengan penggunaan rutin, bahkan dalam 14 hari saja sudah terlihat hasilnya.
Produk Spot Treatment Asli
Kapan lagi bisa dapat spot treatment ms glow dengan harga terjangkau dan jaminan produk original, pastikan hanya beli di ms glow store ya.
kamu bisa pesan langsung di MS Glow Store