
Review Serum Luminous MS Glow: Manfaat, Kandungan & Harga
Serum luminous MS Glow diformulasi secara khusus untuk kamu yang menginginkan hasil perawatan kulit wajah lebih maksimal. Terutama, saat menggunakan berbagai series yang MS Glow luncurkan.
Secara umum, manfaat serum MS Glow luminous ini antara lain:
- Membuat wajah cerah dan glowing
- Memudarkan noda seperti flek hitam dan bekas jerawat
- Menjadikan wajah kenyal, licin, dan sehat
- Mencegah timbulnya jerawat
Semua manfaat di atas hadir berkat formulasi kandungannya yang menggunakan bahan-bahan pilihan.
Kandungan Serum Luminous MS Glow
Kandungan Serum Luminous MS Glow
Serum MS Glow luminous ingredients jumlahnya banyak. Namun, Admin pikir kamu hanya perlu tahu beberapa kandungan unggulannya berikut ini sebagai bahan pertimbangan:
- Kojic Acid
Bahan ini sudah dikenal populer dan aman untuk digunakan dalam produk kosmetik, termasuk serum. The Ingredient Review Expert Panel telah memverifikasi keamanannya.
Ada banyak sekali potensi khasiat yang zat ini tawarkan. Fungsinya yang paling utama adalah mengatasi berbagai kerusakan kulit sebagai akibat dari sinar ultraviolet, bintik-bintik tanda penuaan, serta bekas luka.
Khasiat lainnya terletak pada sifatnya yang antibakteri. Jadi, serum ini juga membantu meringankan jerawat yang diakibatkan bakteri dan bekasnya yang masih menempel di kulit.
- Chroma Bright
Chroma bright adalah bahan aktif yang juga teruji keamanannya selama mengacu pada pedoman ISO-16128 yang membahas bahan kosmetik alami.
Bahan berwujud molekul ini dapat menghambat enzim tirosinase yang punya peran dalam proses sintesis melanin. Sudah jadi pengetahuan umum, produksi melanin berlebih atau hiperpigmentasi jadi sebab kulit kusam, gelap, dan menampakan tanda penuaan.
- Alpha Arbutin
Sama seperti chroma bright, alpha arbutin juga punya khasiat penting dalam mengatasi hiperpigmentasi kulit. Bahan ini berasal dari ekstrak daun buah-buahan seperti bearberry, pear, dan cranberry.
Kamu juga tak perlu khawatir soal keamanannya. Bahan ini kerap digunakan sebagai bahan cream, serum, atau gel yang selama mengacu pada standar penggunaannya, tidak akan memicu efek samping.
- Nano White
Nano White merupakan teknologi mutakhir dalam bidang kosmetik yang menggabungkan bahan-bahan pemutih dengan antioksidan. Pengaruh yang dihasilkan adalah memberikan efek cerah dan aman bagi kulit.
Selain itu, nano white mampu menyerap bahan aktif whitening dengan penetrasi yang lebih dalam untuk membantu proses regenerasi kulit.
Keamanan Serum Luminous MS Glow
Kamu tak perlu meragukan keamanan dari serum ini. Selain karena memang hanya menggunakan bahan-bahan yang aman, serum ini juga sudah terdaftar di BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) RI. Jadi, kandungannya sudah melalui uji laboratorium yang terstandarisasi medis.
Untuk membuktikannya, kamu dapat mengeceknya sendiri dengan menginput nomor registrasinya di situs resmi BPOM. Adapun nomornya adalah NA18192005278. Berikut ini Admin bantu lampirkan screen capture registernya.
BPOM Luminous Serum
Secara formulasi, jika kamu bertanya serum luminous MS Glow untuk kulit apa, maka jawabannya adalah untuk pemilik kulit normal dan kusam. Efektivitasnya akan kamu rasakan jika kamu memiliki kulit jenis ini.
Sementara untuk usia, Admin sarankan untuk digunakan oleh kamu yang berusia 17 tahun ke atas.
Kombinasi Pemakaian Serum Luminous MS Glow
Sebagaimana serum pada umumnya, fungsinya akan optimal jika kamu combine dengan produk perawatan lain seperti krim, toner, atau facial wash.
Sebenarnya, boleh-boleh saja jika kamu memadukan serum dari MS Glow ini dengan produk perawatan dari merek lain. Namun, tentu akan lebih baik jika kamu menggunakannya bersama dengan produk-produk MS Glow juga.
Faktanya, ada sejumlah paket dari MS Glow yang menyisipkan serum luminous sebagai salah satu produknya. Nah, kamu bisa memilih salah satu dari sekian banyak paket yang ada sesuai dengan kebutuhan. Paket-paket tersebut antara lain:
- Paket Luminous Super (Luminous Series + Luminous Serum)
Paket ini adalah gabungan series luminous (whitening day cream, luminous night cream, face toner glowing, dan facial wash) dengan serum luminous. Serum dalam paket ini akan menjadi booster untuk mengoptimalkan khasiat series luminous.
Paket Luminous Super
- Paket Ultimate Super (Ultimate Series + Luminous Serum)
Kombinasi ultimate series merupakan paket terbaik untuk kamu yang punya kulit dengan tanda-tanda penuaan seperti flek hitam. Dengan tambahan serum luminous, kamu bisa mendapatkan efek ganda. Berbagai khasiat dari serum ini akan kamu dapatkan juga.
Paket Ultimate Series
- Paket Whitening Super (Whitening Series + Luminous Serum)
Efek putih dan cerah dari paket whitening series akan meningkat hingga 10 kali lipat jika kamu menambahkan luminous serum. Teknologi nano white yang ada di dalamnya akan mendorong berbagai bahan aktif whitening bekerja lebih optimal untuk kulitmu.
Paket Whitening Super
Ketimbang serum-serum lainnya dari MS Glow, serum luminous cenderung lebih adaptif untuk berbagai jenis kulit. Jadi, tak heran jika terdapat lebih banyak opsi untuk mengkombinasikannya dengan series di luar luminous.
Cara Pemakaian Serum Luminous MS Glow
Pada dasarnya, cara pemakaian serum luminous MS Glow dengan berbagai series yang kamu kombinasikan semuanya sama. Waktu aplikasi yang benar adalah menggunakannya malam hari, setelah menggunakan facial wash+toner dan sebelum mengoleskan night cream.
Adapun cara aplikasinya sebagai berikut:
- Taruh cairan serum di telapak tangan.
- Aplikasikan serum ke seluruh bagian wajah.
- Gosok serum dengan gerakan memutar lembut menggunakan ujung jari.
- Agar lebih cepat meresap, kamu bisa menepuk-nepuk wajah secara lembut.
Harga Serum Luminous MS Glow
Informasi harga serum luminous MS Glow pasti jadi salah satu yang kamu tunggu-tunggu dalam artikel ini.
Kamu bisa cek tabel berikut ini untuk dapatkan harganya, baik secara eceran maupun mendapatkannya dalam produk bundling (paket).
Produk | Harga |
Serum Luminous MS Glow | Rp185.000 |
Paket Luminous, Ultimate, dan Whitening Super | Rp485.000 |
Produk Asli, Beli di MS Glow Store!
Tahukah kamu, di luar sana, banyak orang yang sudah beli paket MS Glow berisi luminous serum, namun malah gagal merasakan khasiatnya.
Mau tahu kenapa? Salah satu alasannya, karena mereka membeli produk palsu. Tentu saja, produk palsu punya kualitas berbeda. Alih-alih bikin glowing, kulit wajah justru jadi bermasalah.
Maka, kamu perlu tahu perbedaan serum luminous MS Glow asli vs palsu. Berikut tanda-tanda produk MS Glow palsu:
- Kemasan cacat/rusak
- Baunya menyengat
- Tidak ada label BPOM
- Harga jauh lebih murah dari pasaran
- Ketika dipakai, muncul efek samping seperti gatal, perih, dan sejenisnya
Karena harga produknya tak bisa kami sebut murah, tentu sayang sekali jika kamu terjebak dengan yang palsu. Selain buang-buang uang, kamu juga mendapatkan resiko medis yang tak sepele.
Solusinya, kamu bisa beli serum luminous MS Glow hanya di MS Glow Store. Kami adalah toko official online yang hanya menjual produk-produk original. Selain menjamin garansi, kami juga membuka pintu konsultasi untuk kamu yang masih menyimpan pertanyaan.
Jangan ragu untuk hubungi kami dengan menekan tombol pop up chat ya!