-
-
-
-
-

Siapa MS Glow Owner? Kenalan dan Cari Tahu Sejarahnya Disini!

Siapa MS Glow Owner? Kenalan dan Cari Tahu Sejarahnya Disini!
Kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan salah satu brand skincare lokal yang bernama MS Glow. Pasalnya, brand skincare ini sangat populer di semua kalangan. Lantas, siapakah MS Glow owner?

Pada artikel kali ini akan disajikan informasi seputar orang-orang hebat dibalik kesuksesan MS Glow. Penasaran, bukan? Yuk langsung saja simak penjelasan tentang CEO beserta owner MS Glow.

Apa itu MS Glow?

Produk MS Glow
Produk MS Glow
MS Glow adalah sebuah brand skincare asal Indonesia yang populer dan menjadi favorit bagi banyak orang. Kepopulerannya tersebut dikarenakan produk ini mampu memberikan manfaat nyata dan telah terbukti.

MS Glow mempunyai moto, visi, dan misi perusahaan yakni “Magic for Skin”, yang jika disingkat menjadi “MS” atau nama dari skincare lokal ini. Namun, terdapat juga sumber lain yang menyatakan bahwa nama “MS” diambil dari singkatan nama pendirinya, Maharani dan Shandy.

Bukan hanya merek skincare biasa, MS Glow telah mempunyai aesthetic clinic yang tersebar di 13 kota di Indonesia.

MS Glow telah mengantongi izin dari BPOM dan lolos pengujian dari GMP (Good Manufacturing Practice). Bahkan, juga sudah mendapatkan sertifikasi halal sehingga produknya tidak mengandung intifa, yakni bahan dari babi atau bahan lain yang telah diharamkan dalam proses produksi.

Maka dari itu, MS Glow telah diedarkan secara resmi serta terjamin 100% aman dan halal digunakan oleh konsumen.

Siapa MS Glow Owner?

MS Glow Owner
MS Glow Owner
MS Glow adalah produk skincare yang berada di bawah naungan PT Kosmetika Cantik Indonesia yang berdiri sejak tahun 2013.

Awalnya, produk ini lahir dari gagasan kedua founder-nya, yakni memudahkan perawatan kesehatan kulit, serta menaikkan nama produk kosmetik dan skincare lokal supaya mampu bersaing di era globalisasi.

Brand skincare lokal ini didirikan oleh Maharani Kemala dan Shandy Purnamasari yang bertujuan untuk membantu konsumen dalam mendapatkan kulit glowing. Maharani Kemala dan Shandy Purnamasari bekerja sama dalam mendirikan MS Glow hingga menjadi sukses seperti sekarang ini.

Bahkan, keduanya juga terlibat dalam sejumlah proyek bersama pihak ketiga, seperti influencer, artis, aktris, dan lain-lain.

Berkat kerja kerasnya, saat ini MS Glow menjadi merek skincare favorit dan telah melebarkan sayapnya dengan membuka klinik kecantikan atau aesthetic clinic di beberapa kota di Indonesia.


Profil Owner MS Glow

Profil Owner MS Glow
Profil Owner MS Glow
Setelah mengetahui siapa saja pendiri MS Glow, mungkin kamu juga penasaran profil dibalik kedua founder MS Glow. Yups, siapa lagi kalau bukan Maharani Kemala dan Shandy Purnamasari.

Maharani Kemala

Maharani Kemala mempunyai nama lengkap Kadek Maharani Kemala Dewi. Ia lahir di Gianyar, Bali pada tanggal 3 September 1988 dan mulai dikenal ketika merintis bisnis MS Glow.

Maharani telah menikah dengan Dewa Gede Adiputra dan dikaruniai satu anak yang bernama Dewa Gede Darren Mahaputra. Pada sebuah ajang kompetisi Indonesia Women Award 2018-2019, Maharani berhasil mendapatkan kategori Women in Beauty.

Ia juga dikenal sebagai pendiri klinik kecantikan MS Glow di Denpasar (Bali), Malang, Surabaya, Sidoarjo, Jakarta, dan Bandung. Bahkan, ia juga mengelola sebuah pabrik pengolahan bahan kosmetik, Urban Indo Manufaktur yang ada di Tangerang, Banten.

Shandy Purnamasari

Shandy Purnamasari lahir di Kota Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 10 Oktober 1991. Ia dikenal sebagai seorang filantropis dan pengusaha kosmetik.

Pada tahun 2020, Shandy, Prilly Latuconsina, dan Aan Story menjadi produser eksekutif serta menerima penghargaan dari Museum Rekor Muri berkat kehebatannya dalam menggarap lagu “Semua ‘Kan Berlalu”. Proyek tersebut didukung oleh sekitar 50 artis Indonesia.

Di awal masa pandemi Covid-19, Shandy Purnamasari diketahui menyumbangkan 2 miliar rupiah untuk APD (Alat Pelindung Diri), hand sanitizer, sembako, dan lain sebagainya.

Istri dari Gilang Widya Pramana (Juragan 99) ini tidak hanya sebagai MS Glow owner, tetapi juga PT Kosmetika Global Indonesia dan MS Glow Aesthetic Clinic.

Sejarah Berdirinya MS Glow

Brand skincare ini tidak berdiri begitu saja, melainkan terdapat sejarah dan kerja keras MS Glow owner dibaliknya. Bila dirangkum, kurang lebih berikut adalah sejarah berdirinya MS Glow.

Latar Belakang Berdirinya

Awalnya, brand skincare ini didirikan karena MS Glow owner memiliki hobi untuk selalu tampil cantik dan sehat. Oleh karena itu, keduanya berhasil menciptakan MS Glow di bulan Juli tahun 2016.

Awalnya, MS Glow hanya menawarkan produk perawatan tubuh dan kosmetik saja, seperti face and body skincare. Sesuai dengan visi dan misinya, yaitu “Magic for Skin”, MS Glow diharapkan dapat menjadi produk skincare yang mampu mengatasi berbagai permasalahan kulit bagi seluruh kalangan.

Tidak heran, jika saat ini terdapat produk MS Glow for Kids dan MS Glow for Men. Target pasar produk MS Glow yakni semua orang yang memerlukan perawatan, mulai dari usia 17 tahun, termasuk ibu hamil dan ibu menyusui.

Hal tersebut dikarenakan produk MS Glow telah teruji serta memiliki sertifikat BPOM dan Halal sehingga keamanannya terjamin.

Melebarkan Sayap dengan Membuka Aesthetic Clinic

Pada tahun 2017, MS Glow akhirnya meluncurkan MS Glow Aesthetic Clinic di Kota Malang. Setelah itu, disusul dengan klinik kedua yang terletak di Denpasar, Bali.

Dengan adanya klinik kecantikan atau aesthetic clinic, MS Glow owner berharap supaya kesuksesan produk skincare-nya menjadi lengkap.

Selain itu, dibangunnya aesthetic clinic merupakan bentuk brand image bahwa MS Glow adalah produk yang aman, berkualitas, dan tidak bertentangan dengan kaidah-kaidah medis. Tidak heran, jika MS Glow menjadi pilihan yang aman dan terpercaya untuk pelanggannya.

Memiliki Banyak Asgen, Reseller, dan Member

Saat ini, MS Glow sudah memiliki banyak agen (biasa juga disebut distributor), reseller, dan member. Hal ini membuktikan bahwa MS Glow diminati dan dipercayai oleh banyak orang.

Agen akan diberikan stok produk fisik dalam skala besar supaya memudahkan para konsumen di kota setempat untuk mendapatkan produk. Sedangkan, reseller dan member hanya menjual produk secara daring saja.


Aesthetic Clinic MS Glow

Klinik MS Glow
Klinik MS Glow
Seperti yang sudah disebutkan, MS Glow juga memiliki 13 cabang aesthetic clinic, yaitu di Kota Jakarta, Depok, Bekasi, Bogor, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Bali, Malang, Sidoarjo, Bintaro, dan Makassar.

Kamu bisa menyampaikan keluhan atau berkonsultasi kepada ahlinya. Dengan begitu, kamu akan mengetahui solusi tepat atas permasalahan tersebut.

Tidak heran, jika kehadiran MS Glow Aesthetic Clinic telah dinanti-nanti oleh para konsumen, serta disambut dengan antusias.

Dapatkan Produk ASLI Hanya di MS Glow Store

Mungkin, kamu bertanya-tanya, apakah bisa apabila hanya ingin membeli produknya saja tanpa melakukan perawatan di klinik? Jawabannya, tentu saja bisa!

Pasalnya, terdapat MS Glow Store yang menjual produk MS Glow dengan lengkap dan pastinya garansi original. Jadi, kamu tidak perlu khawatir mendapatkan produk palsu, deh.

Lantas, bagaimana dengan biaya pengemasan (packing) dan asuransi pengirimannya? Jangan khawatir, karena harga setiap produknya sudah termasuk dengan biaya pengemasan dan asuransi pengiriman. Sangat terjangkau bukan?

Dapatkan produk MS Glow owner favorit hanya di ms-glow.store! Pastinya asli, terpercaya, dan juga terjangkau! Konsumen tidak perlu khawatir lagi dengan keamanan dan keaslian produk MS Glow yang dijual di sini.

-
-
-

Promo Paket + Gratis Ongkir


Paket Acne Clear Super
Rp 485.000
Rp 450.000
Paket Acne Clear Super
(167)
PromoRp -35.000
Paket Whitening Super
Rp 485.000
Rp 450.000
Paket Whitening Super
(129)
PromoRp -35.000
Paket Ultimate Super
Rp 485.000
Rp 455.000
Paket Ultimate Super
(173)
PromoRp -30.000
Paket Luminous Super
Rp 485.000
Rp 455.000
Paket Luminous Super
(239)
PromoRp -30.000
`Lihat Lagi
`Berakhir
Stock akan segera habis, tersisa 25 paket !

Cari Artikel Lainnya Tentang MS Glow

Atau Baca Artikel Lainnya Klik Daftar Artikel

Memilih Perawatan Kulit Terbaik Bersama Lesti Kejora: Kepercayaan pada MS GLOW
Memilih Perawatan Kulit Terbaik Bersama Lesti Kejora: Kepercayaan pada MS GLOW21 Mar 2024Di bulan Ramadan, saat waktu bersama keluarga menjadi lebih berharga, Lesti Kejora membagikan pilihannya dalam merawat kulit, menekankan pentingnya memilih produk yang aman dan terpercaya. Dalam
Rahasia Kecantikan: Tips Merawat Diri dari Kepala hingga Kaki (2024)
Rahasia Kecantikan: Tips Merawat Diri dari Kepala hingga Kaki (2024)29 Feb 2024Di era modern ini, penting bagi kita untuk selalu tampil maksimal, namun terkadang kita bingung harus mulai dari mana. Kecantikan bukanlah sesuatu yang hanya datang dari luar, melainkan juga
Meningkatkan Kecantikan Alami dengan Cara Sederhana (2024)
Meningkatkan Kecantikan Alami dengan Cara Sederhana (2024)28 Feb 2024Kecantikan alami bukanlah tentang mengusahakan diri untuk memenuhi standar kesempurnaan yang ditetapkan oleh masyarakat. Sebaliknya, ini tentang menerima, mengapresiasi, dan meningkatkan apa yang
Fenomena Ketertarikan: Mengungkap Misteri di Balik Daya Tarik Seseorang (2024)
Fenomena Ketertarikan: Mengungkap Misteri di Balik Daya Tarik Seseorang (2024)27 Feb 2024Di dunia ini, ada hal yang tak pernah berhenti menarik perhatian kita, salah satunya adalah misteri di balik ketertarikan kita terhadap beberapa orang dan ketiadaan ketertarikan atau bahkan rasa
Rahasia Kecantikan untuk Tampil Lebih Memukau (2024)
Rahasia Kecantikan untuk Tampil Lebih Memukau (2024)26 Feb 2024Selamat datang kembali di saluran kami. Jika Anda mencari rahasia terbaik untuk meningkatkan penampilan alami dan meningkatkan kepercayaan diri Anda, Anda berada di video yang tepat. Hari ini, kita
`Perlihatkan Lagi
-
-
-
-
Kontak
0853-3333-5328
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
Media Sosial
Install App
-
Metode Pembayaran
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
-
Reviewed by
-
-
-
-
dibuat denganberdu
@2024 MS GLOW STORE Inc.