
Chava Facemist by Chaiza VS Peeling Serum MS GLOW
MS Glow skincare dan kosmetik selalu berinovasi untuk mengeluarkan produk-produk bermanfaat, salah satunya peeling serum. Produk dari MS Glow yang membantu eksfoliasi dari dalam adalah Peeling Serum MS Glow, salah satu manfaatnya untuk menghilangkan sel kulit mati.
Untuk mengetahui manfaatnya lebih lanjut, produk dari MS Glow ini akan dibandingkan dengan Chava Facemist by Chaiza, lalu mana yang paling bagus?
Admin cukup penasaran dengan kedua produk, karena jika dilihat dari manfaatnya ada beberapa kesamaan. Nah, biar kamu tidak ikut penasaran admin akan memberikan secara detail perbandingan dari kedua produk ini.
Chava Facemist by Chaiza
Chava Facemist
Produk Chava Facemist ini disebut juga dengan saffron spray. Salah satu manfaat yang lebih penting dari produk ini adalah mampu meregenerasi sel kulit mati.
Di bawah ini, admin akan menjelaskan beberapa poin seputar Chava Facemist, mulai dari manfaat, kandungan, cara pakai, hingga kelebihan dan kekurangannya.
Manfaat
Chava Facemist ini punya kemasan botol berbentuk spray. Jadi bisa dibilang cukup praktis dibawa kemana saja tanpa harus was-was isi produk tumpah. Lalu untuk manfaatnya cukup banyak.
- Facemist spray ini mampu menyegarkan kulit wajah, bahkan ketika digunakan secara rutin dapat membuat wajah kamu jadi segar alami.
- Kulit wajah akan terasa kenyal dan lembab setiap saat penggunaan produk.
- melakukan regenerasi sel kulit mati untuk mendapatkan sel kulit wajah yang baru dan sehat.
- Bagi kamu pemilik pori-pori besar, cocok menggunakan produk ini karena mampu mengecilkan pori-pori di wajah.
- Mencegah jerawat tumbuh kembali di wajah.
- Mencerahkan kulit wajah secara alami.
- Mampu menghilangkan noda bekas jerawat yang sangat mengganggu penampilan
- Bagi wanita 20-an yang sudah cukup waspada terhadap garis-garis halus dan kerutan di wajah, bisa menggunakan produk ini karena membantu pencegahan penuaan dini.
Kandungan
Chava Facemist
Saffron spray ini adalah Facemist yang memiliki kandungan berupa putik bunga saffron. Seperti diketahui bahan ini adalah salah satu rempah termahal di dunia yang punya kualitas terbaik dari KASHMIR.
Nah selain saffron Facemist ini juga memiliki kandungan air zam-zam murni 100%.
Perpaduan antara air zam-zam murni dan juga saffron memiliki banyak manfaat masing-masing untuk kulit wajah. Lalu dikombinasikan untuk mendapatkan manfaat terbaik dalam satu facemist saja.
Cara Pakai
Chava Facemist
Admin juga akan menjelaskan cara pemakaian produk Facemist ini. Yang pertama adalah bersihkan wajah terlebih dahulu dengan menggunakan face wash. Lalu kamu bisa langsung spray produk ke wajah atau menggunakan media kapas.
Jika menggunakan kapas maka lakukan tetap di wajah secara merata untuk mendapatkan hasil maksimal. Sebaiknya gunakan Facemist ini sebelum kamu melanjutkan penggunaan rangkaian skincare lainnya.
Saffron Facemist by Chaiza juga bisa digunakan belum dan sesudah penggunaan make up untuk membuat riasan lebih awet.
Selain itu, produk dengan campuran bahan air zam-zam yang aman ini bisa dijadikan sebagai campuran masker. Nah, bagi kamu pemilik wajah kering dan kusam, cocok juga menggunakan produk Facemist ini.
Kelebihan
Ada beberapa kelebihan yang bisa kamu dapatkan ketika menggunakan produk ini. Nih admin kasih tahu lebih lanjut biar gak kepo.
- Punya ukuran yang cukup mungil jadi bisa dibawa kemana saja.
- Tidak mudah membuat wajah iritasi.
- Aman digunakan untuk bayi yang memiliki kondisi ezcema.
- Membantu menaikkan skin tone.
- Tahan selama 3 bulan di dalam suhu ruangan dan 6 bulan di dalam kulkas setelah kemasan dibuka.
- Sudah terdaftar di BPOM
Kekurangan
Produk ini, merupakan skincare yang dibuat secara homemade. Jadi bisa dibilang bukan dari brand terkenal, yang mutunya belum diketahui secara pasti. Namun bagi kamu yang suka coba-coba skincare atau penasaran dengan produk terbaru, bisa memilih saffron Facemist ini.
Peeling Serum MS GLOW
Peeling Serum MS GLOW
Peeling serum terbaik produk dari MS Glow ini punya kemasan yang mungil sehingga aman ketika dibawa ke mana saja.
Memiliki cukup banyak keunggulan dengan tekstur serum yang kental, memiliki warna gold dan beads dengan putih pearl. Lebih lanjut mengenai serum MS Glow ini akan admin bahas di bawah.
Manfaat
Ada banyak sekali manfaat yang bisa kamu dapatkan ketika memilih produk serum MS Glow ini.
- Produk ini memiliki bahan aktif yang mampu mengangkat sel kulit mati langsung dari dalam.
- Memudarkan noda flek dan bertindak sebagai exfoliator alami.
- Melembabkan kulit sehingga penampilan wajah kamu jadi lebih glowing.
- Menyamarkan noda hitam di kulit wajah dan menghilangkan bekas jerawat.
- Mampu mencerahkan leher yang belang.
- Mempercepat regenerasi kulit sehingga menghasilkan sel-sel kulit wajah yang baru dan lebih sehat.
- Mengurangi kerutan dan garis halus yang bisa menyebabkan penuaan dini.
Kandungan
Peeling Serum MS GLOW
Produk Peeling serum yang bagus ini memiliki beberapa kandungan utama yakni kefir extract, citrulline, Apple Stem Cell dan Manuka honey. Selain itu terdapat pula konsumen bahan aktif lainnya seperti, yeast extract dan juga soy amino acid. Kandungan-kandungan ini tentu punya banyak manfaat bagi kulit wajah kamu dengan efek pencerah alami.
- Cara Pengaplikasian
Jika biasanya produk peeling hanya bisa digunakan beberapa kali saja dalam seminggu. Peeling serum MS Glow dipakai kapan saja juga bisa bahkan disarankan untuk penggunaan secara rutin. Saran penggunaan produk adalah untuk pagi dan malam hari.
Bahkan ketika penggunaan secara rutin di malam hari mampu meregenerasi kulit ketika kamu tidur. Untuk cara penggunaannya yaitu dengan membersihkan wajah terlebih dahulu menggunakan facial wash.
Aplikasikan produk peeling serum ini ke wajah layaknya toner dengan menggunakan kapas. Tap tap ke wajah kamu secara perlahan dan merata. Gunakan produk. setelah dioleskan secara merata sebaiknya tepuk-tepuk kulit wajah untuk membuat produk lebih menyerap.
Kelebihan
Peeling Serum MS GLOW
Selain manfaat produk, kamu juga bisa mendapatkan kelebihan dari peeling serum MS Glow ini. Diantaranya adalah :
- Produk juga bisa digunakan untuk kulit wajah tapi juga bibir dan leher.
- Manfaat peeling serum MS Glow untuk bibir, mampu membuat bibir kamu yang menghitam menjadi cerah kembali.
- Meski tekstur produk cukup kental namun mudah menyerap ke kulit wajah.
- Sudah terlihat hasil pemakaian dalam beberapa minggu saja.
- Cocok juga digunakan bagi kamu yang memiliki wajah bruntusan, kusam dan kering.
- Sudah terdaftar di BPOM.
Kekurangan
Peeling serum adalah produk kemasan yang hampir mirip dengan serum-serum yang beredar di pasaran. Jadi hati-hati karena produk dari MS Glow juga cukup sering dipalsukan oleh oknum tidak bertanggung jawab.
Sebaiknya kamu beli produk dari toko dan juga distributor resmi baik secara online maupun offline. Salah satu ciri produk MS Glow palsu, biasanya dijual dengan harga dibawah standar dan kemasannya memiliki tulisan tidak jelas dan buram.
Kesimpulan
Setelah membandingkan Chava Facemist by Chaiza dan juga peeling serum MS Glow ini, tentu kamu sudah bisa menyimpulkan mana yang paling bagus. Nah jika admin disuruh memilih dari kedua produk ini, sudah pasti jawabannya memilih produk dari brand yang sudah terkenal aman.