
Apa Saja Skincare Routine untuk Remaja?
Mencari skincare yang tepat untuk remaja itu memang susah-susah gampang. Oleh karena itu, kali ini, admin akan membahas apa saja skincare routine untuk remaja. Simak terus untuk mendapatkan rekomendasi skincare remaja glowing dalam sekejap!
Kondisi Kulit Remaja
Pada umumnya, remaja punya kondisi kulit yang bergejolak. Terlebih lagi, hormon masa puber memang seringkali mempengaruhi kulit. Hal inilah yang menyebabkan kulit remaja menjadi berminyak, kusam, dan rentan terhadap jerawat.
Parahnya, di masa remaja kamu juga biasanya malas-malasan merawat wajah. Padahal, kamu harus rutin melakukan perawatan wajah supaya kamu terbebas dari breakout dan kulit kusam atau kering.
Skincare untuk remaja sekolah itu nggak rumit, kok! Kamu nggak perlu menghabiskan banyak waktu hanya untuk melakukannya. Terus baca, supaya kamu tahu bagaimana melakukan rutinitas singkat dan mudah supaya kulit tetap sehat, cerah dan bebas dari jerawat.
Perawatan Kulit Terbaik untuk Remaja
Demi mendapatkan hasil terbaik, kamu harus mengikuti rutinitas perawatan kulit pagi dan malam di bawah ini. Ingat! Konsistensi adalah kuncinya.
Merawat kulit dua kali sehari bisa membantu menghilangkan kotoran yang menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Rutinitas ini juga akan membantu mencegah bakteri penghasil jerawat datang dan menempel di kulit kamu.
Langkah 1: Face Wash
Mencuci muka dapat membantu mengurangi dan mengobati jerawat. Bagi kamu yang memiliki kulit berminyak, pembersih berbahan dasar minyak dapat membantu mengangkat kotoran dari kulit dengan lembut tanpa menghilangkan terlalu banyak minyak alami.
Sedangkan, untuk kamu yang punya kulit normal dan sensitif, pembersih berbahan dasar air dapat memberikan manfaat lebih.
Kamu juga bisa membasuh wajah dua kali berturut-turut akan memastikan semua kotoran di permukaan kulit terangkat. Ms Glow facial wash ampuh mengangkat kotoran dan sel kulit mati, mencegah noda dan mengecilkan pori-pori.
Pembersih wajah ini aman untuk penggunaan sehari-hari dan merupakan langkah pertama yang sempurna untuk setiap rutinitas perawatan kulit. Klik di sini untuk membeli Ms Glow Facial Wash.
Langkah 2: Face Toner
Toner berfungsi untuk menyiapkan kulit sebelum menerima perawatan selanjutnya. Selain itu, toner juga menghidrasi kulit dan membuat kulit terasa lebih segar dan terlihat lebih bercahaya.
Fungsi toner tergantung pada kandungan bahan di dalamnya. Ada toner yang berguna untuk mencegah jerawat dan minyak berlebih. Namun, ada juga toner yang berfungsi mencerahkan kulit kusam dan kering.
Sebagai rekomendasi skincare untuk remaja, Ms Glow Face Toner juga menyediakan dua varian toner yang berbeda. Kamu bisa memilih antara acne clear toner untuk kulit berjerawat atau glowing toner untuk kulit yang normal atau kering.
Klik di sini untuk membeli Ms Glow Face Toner.
Langkah 3: Krim Pagi dan Malam
Krim berguna untuk memberikan nutrisi sesuai dengan jenis kulitmu. Ada dua jenis krim yaitu Krim Pagi dan Malam.
Krim pagi biasanya memberikan perlindungan ekstra ketika kulit wajah harus berhadapan langsung dengan sinar matahari. Sementara itu, krim malam punya kandungan nutrisi berlebih untuk merawat dan mencerahkan wajah selama kamu beristirahat.
Untuk hasil yang optimal tentu saja kamu harus menggunakan keduanya secara bergantian. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi terbaik skincare untuk remaja sekolah dari admin:
- Ms Glow Day Cream - bikin kulit lebih cerah, glowing, lembab dan bebas dari minyak. Klik di sini untuk membeli.
- Ms Glow Night Cream - punya 4 varian khusus sesuai dengan jenis kulitmu! Klik di sini untuk membeli.
Sudah paham kan apa saja skincare routine untuk remaja? Admin ingatkan untuk konsisten melakukan rutinitas ini, ya! Set alarm pengingat biar kamu gak lupa bahwa kulitmu butuh perawatan supaya dapat tampil glowing dan sehat!